Pada bulan Juni tahun 2021 ini kegiatan pembangunan Swakelola Padat Karya Tunai Desa (PKTD) di Desa Kadudamas mulai dilaksanakan. Salah satu kegiatan yang mulai dilaksanak adalah rehab jembatan gantung di Kp. Cigintung RT. 001 RW. 001. Jembatan ini memiliki panjang 50 m dan satu satunya penghubung antara Kp. Cigintung RT. 001 dengan Kp. Cigintung SB RT. 016.
Dana yang dianggarkan untuk rehab jembatan ini Rp. 85.000.000 yang sumber anggarannya berasal dari Dana Desa TA. 2021. Kegiatan meliputi perbaikan seling penggantung, penggantian seling utama bawah, seling penyeimbang (tarikan angin) dan perbaikan rangka bawah serta pengecatan.
Pelaksana kegiatan ini adalah TPK Desa Kadudamas dengan melibatkan masyarakat setempat sebagi tukang dan pekerjanya. Seperti kita maklumi bahwa tujuan PKTD itu sendiri adalah untuk membangun sarana prasarana desa dan untuk menciptakan lapangan kerja di perdesaan.
Mudah mudahan rehab jembatan ini segera selesai agar aktivitas sosial, ekonomi masyarakat bisa lancar.